Thursday, February 21, 2008

Semur Betawi, Sajian khas Hajatan

Tanggal 9 Februari 2008, tepatnya sabtu malam minggu, aku dan istri dateng ke hajatan ustadz Gozali di Meruyung, parung bingung, Depok. Seperti umumnya hajatan orang betawi, sajian khasnya pastinya ada semur daging. warnanya yang menggoda selera, kebetulan udah lama banget nggak pernah makan semur daging buatan emak. Itung-itung obat kangen aku nyobain deh sepotong semur daging, sambil mandangin sepasang pengantin baru yang lagi mesra-mesranya menanti malam pengantin.

Nah, dicari-cari resep semur daging ketemunya resep mama dilla yang lagi betah di timur tengah. Ternyata dia penggemar semur betawi juga. di bawah ni, resepnya :

Bahan:
500 gr daging, potong tipis
1/2 sdt pala bubuk
2 butir cengkih
1/4 sdt kayu manis bubuk
6 sdm kecap manis
1 batang sereh
1 buah tomat

Bumbu halus:
8 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3 butir kemiri matang
1/8 jinten
1/2 ketumbar
1/2 sdt lada

Cara membuat:
1. Tumis semua bumbu halus sampai wangi.
2. Masukkan daging, masak sampai berubah warna.
3. Masukkan pala, cengkih, kayumanis, kecap, sereh dan tomat. Masak sampai daging empuk, jika perlu tambah air.
4. Sajikan selagi hangat.

khawlagarden.blogspot.com

No comments: