Monday, March 30, 2009

Relokasi Pemukiman Situ Gintung

by kasmadi


Tragedi situ gintung meninggalkan luka yang paling dalam bagi para keluarga korban dan kita yang peduli atas nasib para korban. Kehilangan orang-orang yang dicintai dan harta benda yang sedikit-demi sedikit dikumpulkan bertahun-tahun. Lenyap dalam sekejap, bukanlah perkara gampang untuk melupakannya.

Pelajaran paling berharga yang kita dapat adalah jangan sembarangan mengalihfungsikan lahan peruntukan. Areal situ gintung yang tadinya areal persawahan dan bendungan situ untuk pengairan telah kita ubah menjadi areal pemukiman padat. Kesalahan pengambil kebijakan dalam hal ini aparat pemda yang telah bermain sekedar mengais rezeki haram alias manipulasi peruntukan lahan. Kebutuhan akan tempat tinggal mendesak manusia menggunakan cara-cara yang kurang peduli lingkungan. Akhirnya, alam pun membalasnya dengan ketidakpedulian pula, menghilangkan nyawa banyak orang baik berdosa maupun tidak berdosa.

Untuk itu sebagai orang awam dan merasa turut prihatin, seyogyanya pemerintah merelokasi pemukiman warga ke daerah lain yang tidak terlalu jauh dan masih satu kabupaten tangerang.















Hal ini untuk menghindari kejadian serupa di tahun-tahun berikutnya sekaligus menata ulang tata pemukiman dan tata kota. Dengan direlokasinya pemukiman diharapklan pula, daerah situ gintung menjadi ruang publik seperti taman, tempat wisata yang sudah dikalkulasi kebaikannya untuk kepentingan lingkungan yang harmonis dan apik.

Prediksinya, di masa depan lingkungan situ gintung diharapkan menjadi daerah resapan air dan hutan kota di sekitar ciputat. Kalau usulan ini diterima, autoblackthrough buat pemerintah kota tangerang. Tentunya pemerintah harus mencari atau menyediakan dana untuk pembangunan kawasan penghijauan situ gintung. Atau mencari pihak yang peduli, bisa jadi investor yang diserahkan untuk mengelola kawasan situ gintung dengan tetap mengikuti siteplan pemda dan pemerintah pusat. Blackinnovation awards untuk investor atau pihak yang sanggup mengelola situ gintung menjadi tempat ruang terbuka sekalgus tujuan ecowisata yang peduli lingkungan.

sumber gambar : liputan6.com

No comments: